

BACA JUGA
- Tips Memilih Durian Enak, Perhatikan Durinya dan Jilat Bagian Ini
- Festival Durian di Madiun: Harganya Beda, Intip Kelebihannya
- Gurihnya Bisnis Durian Bawor, Penjualan Bibit Melonjak 50 Persen
- Makan Durian di Pontianak, Catat Tempat Favorit Menikmatinya
- Malamnya Pesta Durian, Pria di Pangkep Ditemukan Tewas Jelang Subuh
YOGYA, KRJOGJA.com - Sebagai upaya mempromosikan komoditas durian Palembang, pemasok durian setempat sejak dua pekan lalu mengadakan Pasaraya Durian Palembang di Yogya. Masyarakat bisa memilih 'raja buah' ini dengan harga Rp 10 ribu - Rp 100 ribu
Haryono (26) salah satu pemasok mengatakan durian Palembang direspon baik oleh pecinta durian di Yogya.
" Sudah dua minggu kita di Jogja, kira-kira sudah ada 100 truk yang habis mbak," katanya.
BACA JUGA: Bibit Akan Disubsidi, Sentra Durian Bawor Diperluas Diluar Kemrajen
Menurut Haryono, pecinta durian terus bertambah setiap hari khususnya di malam Minggu dan hari libur. Banyaknya peminat bisa dilihat dari banyaknya pembeli yang memadati lesehan yang terletak di Jl. Magelang Km 5,5 Kutu Tegal, Sleman.
Selama tahap promosi, durian ini dijual dengan harga 10 ribu hingga 100 ribu rupiah. " Ini saya beli yang harga 10 ribu, kalo dari rasa enak ko," tutur Eko kepada KRjogja.com di sela memilih durian.
Meskipun terbilang ramai, Haryono dan 14 pemasok lainnya tidak merasa kewalahan melayani pembeli. Hingga pukul 21:00 di Sabtu malam, pengunjung terus berdatangan karena pasar raya ini buka selama 24 jam.
"Rencananya di Jogja masih lama, 3 bulanan lagi," katanya.
BACA JUGA: Makan Durian Dibatasi 3 Butir Sehari, Ini Alasannya!
Duren palembang berwarna putih namun untuk rasa, boleh diadu dengan duren Medan. Pasar durian yang diberi nama Jhoda Durian ini juga menjual duku asli Palembang. (Evi Nur Afiah)